Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2016

Jalur Pendakian Gunung Sindoro 3153 Mdpl via Kledung (Wonosobo)

Pendakian Mt.Sindoro via Kledung 3153 Mdpl Gunung Sindara atau biasa disebut Sindoro atau juga Sundoro merupakan sebuah gunung vulkano aktif yang terletak di Jawa Tengah, tepatnya di antara Temanggung dan Wonosobo. Gunung Sindoro terletak berdampingan dengan Gunung Sumbing layaknya Gunung Merapi dan Gunung Merbabu. Keduanya berdiri kokoh di batas Temanggung sebelah barat dan sebelah timur kota Wonosobo. Gunung Sindoro memiliki ketinggian 3.153 Mdpl dan mempunyai kawah disertai dengan jurang yang dapat ditemukan di sisi barat laut ke selatan gunung dan terbesar disebut Kembang.  Untuk sampai di basecamp pendakian via Kledung, apabila datang dari arah barat akses yang paling cepat naik bus jurusan Wonosobo, kemudian naik bus kecil jurusan Magelang dan turun di Desa Kledung. Desa ini berada di sebelah kiri jalan saat menuju arah kota Magelang dengan waktu tempuh sekitar 30 - 40 menit.  Jika dari arah timur sebaiknya dari Magelang dan kemudian menaiki bu

Jalur Pendakian Gunung Merbabu 3142 mdpl Via Selo Boyolali

Gunung Merbabu adalah salah satu gunung yang sangat populer dikalangan para pendaki gunung di Indonesia. Gunung Merbabu  terletak di Jawa Tengah dengan ketinggian 3.142 Mdpl. Gunung ini memiliki medan pendakian yang tidak terlalu sulit namun mempunyai pemandangan yang sangat indah. Gunung Merbabu sendiri berdiri berdekatan dengan Gunung Merapi di sebelah selatannya. Gunung Merbabu diketahui memiliki 2 puncak tertinggi yakni Puncak Syarif (3.119 Mdpl) dan Puncak Kenteng Songo (3.142 Mdpl) .  Meskipun dikatakan gunung tidur tapi sebenarnya gunung ini memiliki 5 buah kawah yaitu : Kawah Condrodimuko, Kawah Kombang, Kendang, Rebab dan Kawah Sambernyowo.  Gunung Merbabu dapat di daki melalui 4 jalur yaitu : 1. Jalur Selo (Boyolali) 2. Jalur Wekas (Magelang) 3. Jalur Cunthel (Magelang) 4. Jalur Thekelan (Magelang) Awal Pendakian dari Base Camp ke Pos 1 Awal pendakian pendaki kita akan disambut gapura selamat datang dari Taman Nasional